Selasa, 28 Februari 2017

Universal Studio Hollywood

 Universal Studio Hollywood
Universal Studio HollywoodBagi wisatawan yang hendak melakukan kunjungan ke California, khususnya di Los Angeles, Universal Studio Hollywood seharusnya tidak terlewatkan. Segudang film Hollywood yang terkenal pernah menjadikan area taman hiburan satu ini sebagai tempat mereka syuting, seperti film sukses Pirates of the Caribbean, Jurassic Park, dan masih banyak yang lainnya. Isi dari obyek wisata ini bukan cuma arena permainan saja, melainkan wisatawan bisa dengan senang hati melakukan tur ke studio-studio yang ada yang biasanya digunakan untuk syuting film.
Untuk harga tiket masuknya, USD 95, namun bila tidak ingin mengantre lama dan langsung bisa masuk untuk menikmati tur studionya, wisatawan diharap membayar lebih mahal, yaitu sekitar USD 150+. Selain ada tur studio, The Blues Brothers, Universal’s Animal Actors, WaterWorld, Jurassic Park-The Ride, Shrek 4D, Revenge of the Mummy-The Ride, The Simpsons Ride, King Kong 360-3D, Transformers-The Ride3D, The NBCUniversal Experience, dan Special Effects Stage juga menjadi hiburan yang bisa dinikmati bersama pasangan atau keluarga selama di sana.
  • Hollywood Sign – Ikon kultural satu ini menjadi satu dari berbagai obyek wisata di Los Angeles yang tampak wajib untuk dikunjungi karena markah tanah ini selalu menjadi daya tarik wisatawan untuk berfoto. Rasanya kalau pergi ke Los Angeles dan belum menemukan Hollywood Hills, terutama di Mount Lee di mana Hollywood Sign berada belumlah afdol. Namun, tidak perlu harus dari jauh untuk mendapatkan gambar dengan tulisan “Hollywood” sebab kita pun bisa melakukan perjalanan hingga ke puncaknya demi mengabadikan pemandangan yang lebih luar biasa.

sumber : http://tempatwisataunik.com/wisata-dunia/wisata-amerika/amerika-serikat/tempat-wisata-di-amerika-serikat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar